database Superhero dan Villain dunia - Marvel Comics - DC Comics - Image Comics - Caliber Comics


Hydro-Man (Morris Bench) - Marvel Villains

Hydro-Man (Morris Bench) - Marvel Villains 1
Hydro-Man adalah karakter fiksi, sebuah supervillain di buku komik yang diterbitkan oleh Marvel Comics. Hydro-Man versi Morris Bench pertama kali muncul di The Amazing Spider-Man # 212 (Januari 1981) dan telah dibuat oleh penulis Dennis O'Neil dan artis John Romita, Jr.

Morris "Morrie" Bench memperoleh kekuatan super-nya saat ia bekerja sebagai awak kapal di kapal kargo USS Bulldog, yang tenggelam dan karam ke dasar laut secara tidak sengaja oleh Spider-Man (tepatnya setelah Spidey selesai bertarung melawan Namor The Sub-Mariner). Sementara itu percobaan generator eksperimental kuat sedang diuji di dasar laut. Kombinasi dari radiasi yang tak diketahui dan juga tenggelamnya dia pada sekumpulan bakteri lautan ternyata menjadikan dirinya sebagai Hydro-Man. Ketika ia menyadari bahwa dirinya telah menjadi seorang manusia air, ia menyalahkan Spider-Man atas kecelakaan tersebut dan mulai memburu Spider-Man untuk membalaskan dendam.

Hydro-Man secara fisik mampu mengubah dirinya menjadi zat cair. Dia bisa mengakses tempat apapun dan lubang kecil sekalipun dengan relatif mudah. Semua sel Hydro-Man tetap sepenuhnya di bawah kendali ketika ia berada dalam keadaan cair. Hydro-Man juga dapat bergabung dan memanipulasi benda yang lebih besar ketika ia berada dalam bentuk air-nya. Dia bisa meningkatkan massa dan menyebabkan gelombang pasang dan tsunami. Dia bisa mengubah sebagian tubuhnya menjadi cair sementara tetap mempertahankan sisa bentuk manusia, sehingga dia dapat terlepas dari genggaman musuh ataupun dari proyektil peluru yang di tembakkan tanpa membahayakan dirinya. Melalui tenaga mental yang besar, Hydro-Man juga bisa berubah menjadi uap. Contoh lain dari memanipulasi bentuk air nya ialah termasuk menyemprotkan aliran air seperti semprotan selang air, membentuk bagian tubuhnya menjadi 'air yang solid', membangun dan mencampurkan dirinya dengan senyawa lain untuk hasil efek yang berbeda. Namun, contoh terakhir ini berguna untuk  mengalahkan Hydro-Man dengan menggunakan campuran senyawa lain terhadap dirinya. Karena zat-zat tertentu dapat mengeraskannya  (seperti semen atau beton), atau membuatnya merasa sakit (seperti pemadam kebakaran dan zat klorin). 

Hydro-Man (Morris Bench) - Marvel Villains 2

Lalu Wizard (Bentley Wittman) meningkatkan kekuatannya, melalui penggunaan peralatan canggih. Perangkat buatan Wizard yang diberikan kepadanya meningkatkan daya kontrol yang lebih kuat atas air dan kelembaban yang ada di dekatnya, yang dapat di contohkan saat menyerap hampir semua kelembaban di tubuh Trapster. Namun, Spider-Man bekerja sama dengan Iceman dan menggunakan kekuatan Iceman untuk membekukan Hydro-Man menjadi es. Pakaian normal Morris Bench terdiri dari kemeja hitam dan celana biru / atau hijau, serta pakaian kostum yang diciptakan oleh  Wizard.

Hydro-Man (Morris Bench) - Marvel Villains 3

sumber : wikipedia.org
0 Komentar untuk "Hydro-Man (Morris Bench) - Marvel Villains"
Back To Top