database Superhero dan Villain dunia - Marvel Comics - DC Comics - Image Comics - Caliber Comics


Power Pack - Marvel Superheroes Team

Tim Superhero anak-anak Power Pack (Alex, Julie, Jack, Katie Power) Marvel Comics Superhero Team
Power Pack adalah tim superhero fiksi yang terdiri dari empat anak bersaudara yang muncul dalam buku yang diterbitkan oleh Marvel Comics. Mereka diciptakan oleh penulis Louise Simonson dan artis June Brigman dan pertama kali muncul dalam seri mereka sendiri pada tahun 1984 (Power Pack # 1 (rilis bulan Mei 1984, cover Agustus 1984 ) Seri ini berlangsung sekitar 62 isu. Karakter ini muncul juga dalam buku-buku lainnya. Power Pack adalah tim superhero pertama anak-anak praremaja di Marvel Universe dan yang pertama di dunia komik yang beroperasi tanpa pengawasan dari orang dewasa. 

Aelfyre Whitemane, anggota dari ras Kymellian yang berwujud menyerupai kuda humanoid, datang untuk menghentikan Dr. James Power menggunakan penemuan barunya, generator antimateri yang menyedot energi dari dimensi alternatif. Whitey mengetahui bahwa alat tersebut memiliki potensi untuk menghancurkan seluruh planet. Spesies saingan dari Kymellians, The Snarks, berusaha untuk mencurinya. Whitey telah berteman dengan empat anak remaja Dr. Power ketika pesawat ruang angkasa milik Whitey jatuh mendarat dekat rumah Power. Whitey menderita luka yang fatal dalam pertempuran berikutnya dengan para Snarks, tapi sebelum mati dia memberikan kekuatannya untuk masing-masing dari ke-empat anak Power. Anak-anak Power pun menjadi tim pahlawan super Power Pack, dan setiap anak memiliki nama julukan tersendiri.

Nama julukan Alex Power adalah Gee yang memiliki kekuatan untuk mengendalikan gravitasi dan dapat menggunakan efek itu pada dirinya dan siapa pun atau apa pun yang ia sentuh. Nama julukan Julie Power adalah Lightspeed yang diberikan kemampuan penerbangan dengan kecepatan setara dengan kecepatan cahaya (dengan jejak pelangi). Nama julukan dari Jack Power adalah Mass Master yang memiliki kemampuan bisa berubah bentuk menjadi seperti awan besar atau mengecilkan dirinya sekecil ukuran boneka, sementara tetap mempertahankan bobot berat badan aslinya. Nama julukan Katie Power adalah Energizer yang bisa menyerap molekul dengan sentuhan dan mengubahnya menjadi energi murni yang membuatnya bersinar cerah dan mampu menembakkan bola energi dari tubuhnya.

Tim Superhero anak-anak Power Pack (Alex, Julie, Jack, Katie Power) Marvel Comics Superhero Team

Power Pack merencanakan misi penyelamatan untuk menyelamatkan orang tua mereka, Dr. James dan Margaret Power dari snarks. Power Pack menyembunyikan identitas asli mereka dari kedua orang tua mereka. Power Pack berurusan dengan ancaman alien dan menggunakan pesawat ruang angkasa cerdas milik Whitey, yaitu Smartship Friday sebagai kendaraannya.

Power Pack umumnya menggunakan kekuatan mereka dalam keadaan darurat atau untuk melawan para penjahat super. Penggunaan kekuatan mereka menjadi bahan perdebatan di antara para saudara kandung ini. Pada awalnya, mereka tidak setuju menggunakan kekuatan mereka untuk membantu teman-teman mereka dengan masalah normal atau menjaga rahasia kekuatan mereka dari orang tua dan teman-teman mereka.

Akhirnya, Power Pack menemukan konsekuensi dan tanggung jawab sebagai akibat dari memiliki kekuatan super dan belajar untuk mengambil keputusan-keputusan sulit. Power Pack menjadi sekutu dengan para pahlawan super lainnya dan beberapa kali bersatu dengan tim superhero lain, misalnya saja dengan tim X-Men, New Mutants, dan Cloak and Dagger.

Tim Superhero anak-anak Power Pack (Alex, Julie, Jack, Katie Power) Marvel Comics Superhero Team
Power Pack telah banyak bertarung melawan beberapa musuh, namun the Snarks dan Bogeyman adalah musuh utama yang sering mengancam keluarga Power ini. Franklin Richards, menggunakan nama julukan Tattletale (karena kemampuannya untuk melihat kemungkinan masa depan) menjadi anggota tak resmi dari tim Power Pack.

Kekuatan dari anak-anak Power Pack ini sering beralih tempat dari satu anggota ke anggota lain. Pada suatu saat setelah sebuah insiden, anak-anak ini memiliki nama julukan yang berubah, yaitu Destroyer (Alex Power), Molecula (Julie Power), Counterweight (Jack Power), dan Starstreak (Katie Power). Tim ini membantu merelokasi Kymellians ke dunia baru. Alex bahkan muncul dan berubah menjadi Kymellian, meskipun diketahui bahwa ini hanyalah duplikat pseudoplasm yang ditanam oleh Technocrat yang mendominasi Kymellian. Alex bergabung dengan New Warriors, mencuri energi dari saudara-saudaranya untuk berubah menjadi Powerpax dan kemudian Powerhouse. Dia memulihkan kekuatan saudara-saudaranya saat ia meninggalkan New Warriors.

Power Pack sekali lagi aktif, dengan Alex yang muncul dengan nama julukan Zero-G. Power Pack terus berjuang melawan skuad penjajah Snark. Mereka terus berjuang untuk planet kita. Pertarungan terakhir dari tim superhero Power Pack adalah saat di New Jersey bertarung untuk mengalahkan penjahat super Grizzly dan Big Wheel.
0 Komentar untuk "Power Pack - Marvel Superheroes Team "
Back To Top