database Superhero dan Villain dunia - Marvel Comics - DC Comics - Image Comics - Caliber Comics


Vertigo - Marvel Woman Villains

Vertigo - Marvel Comics Villains penjahat super wanita anggota Savage Land Mutates dan Marauders
Vertigo adalah karakter fiksi seorang supervillains wanita yang muncul di buku komik Amerika, Marvel Comics. Vertigo adalah penduduk asli dari Savage Land yang memperoleh kekuatan super di usia muda hasil dari rekayasa genetika. Kekuatannya memungkinkan dia untuk membuat orang sangat pusing dan bahkan pingsan. Karakter Vertigo ini pertama kali muncul di Marvel Fanfare # 1 vol. 1 (Maret 1982) dan diciptakan oleh Chris Claremont dan Michael Golden.

Dia awalnya adalah anggota dari Savage Land Mutates (kelompok penjahat super fiktif) yang diberdayakan oleh Magneto, dan ia pertama kali bertarung melawan X-Men dan Spider-Man.

Kemudian, meskipun ia bukan seorang mutan bawaan, ia bergabung dengan Marauders, sebuah kelompok mutan yang bekerja sebagai pembunuh yang bekerja pada ahli genetika misterius yang dikenal sebagai Mister Sinister. Sinister ingin membunuh untuk menghancurkan komunitas besar mutan, yang dikenal sebagai Morlocks, yang tinggal di bawah kota New York City. Morlocks secara genetik dianggap tidak berguna. Marauders berhasil memusnahkan hampir sejumlah besar mutan bawah tanah tersebut. Sementara Marauders hampir berhasil melaksanakan tujuannya ini, mereka akhirnya bentrok dengan X-Men,  X-Factor, Thor, dan Power Pack. Bersama dengan Marauders, Vertigo juga berusaha untuk membunuh Madelyne Pryor.

Vertigo - Marvel Comics Villains penjahat super wanita anggota Savage Land Mutates dan Marauders 2

Sinister kemudian mengirim Vertigo bersama dengan Marauders lain untuk melawan X-Men di New York City sebelum serangan ekstra-dimensi yang dikenal sebagai "Inferno". Dia tampaknya tewas dalam pertempuran dengan X-Men. Vertigo telah beberapa kali di kloning dan dapat hidup kembali.

Vertigo adalah hasil dari mutasi buatan rekayasa genetika yang memiliki kemampuan untuk memproyeksikan gelombang energi psionic ke lingkungan sekitarnya yang mempengaruhi sistem saraf makhluk hidup lainnya, mendistorsi persepsi fisik dan keseimbangan. Kekuatan ini menyebabkan efek mulai dari disorientasi ringan dan vertigo sampai tidak sadarkan diri. Vertigo bisa memfokuskan kekuatannya pada satu atau lebih individu, ataupun memancar ke segala arah, mempengaruhi semua orang dalam jangkauan nya.

Vertigo tidak kebal terhadap kekuatannya sendiri, karena ia kehilangan keseimbangan ketika Thor memantulkan gelombang psikisnya kembali dengan palu Mjolnir.

Vertigo - Marvel Comics Villains penjahat super wanita anggota Savage Land Mutates dan Marauders 3
0 Komentar untuk "Vertigo - Marvel Woman Villains"
Back To Top